Produk Asuransi Syariah Takaful Keluarga
Produk asuransi syariah takaful keluarga- Sebagai salah satu perusahaan asuransi syariah terbaik Indonesia, Takaful Keluarga sudah berdiri sejak tahun 1994. Takaful keluarga menjadi pelopor penggerak perusahaan asuransi syariah di Indonesia loh.
Dengan kata lain, Takaful Keluarga menjadi perusahaan asuransi syariah pertama Indonesia. Setelah berpengalaman lebih dari 20 tahun dalam bidang asuransi syariah, Takaful keluarga juga mengantongi legalitas dari OJK (Otoritas Jasa Keuangan) dan AASI (Asosiasi Asuransi Syariah Indonesia).
Melalui komitmen yang kuat, Takaful keluarga menawarkan produk asuransi syariah yang beragam. Nah, berikut produk asuransi syariah Takaful Keluarga.
Produk Asuransi Syariah Takaful Keluarga
1. Takaful Personal
Takaful personal merupakan salah satu produk asuransi syariah dari Takaful Keluarga yang menawarkan proteksi atau perlindungan dan investasi untuk individu atau pribadi.
2. Takaful Dana Pendidikan
Asuransi dana pendidikan dari sejak TK sampai lulus perguruan tinggi.
3. Takafulink Salam
Perlindungan terhadap risiko hidup dan kesehatan sampai usia 80 tahun serta beragam jenis investasi. Termasuk biaya rawat inap, rawat jalan, maupun persalinan.
4. Takafulink Salam Cendekia
Asuransi dana pendidikan dari TK hingga perguruan tinggi serta santunan biaya kesehatan.
5. Takafulink Salam Ziarah Baitullah
Asuransi biaya perjalanan ibadah haji dan asuransi jiwa.
6. Takafulink Salam Wakaf
Perlindungan terhadap risiko hidup sampai usia 80 tahun dengan manfaat wakaf.
7. Takafulink Salam Community
Perlindungan terhadap risiko hidup dan asuransi kesehatan sampai usia 80 tahun
8. Takafulink Falah Saving
Perlindungan terhadap risiko hidup dan kesehatan sampai usia 75 tahun serta perencanaan investasi non unitlink dengan akad minimum 10 tahun.
9. Takaful Falah Proteksi
Perlindungan terhadap risiko hidup dan kesehatan sampai usia 70 tahun. Serta perencanaan investasi non unitlink dengan akad 5 tahun.
10.Takaful Al- Khairat Plus
Perlindungan terhadap risiko hidup dan kesehatan sampai usia 75 tahun dengan manfaat tambahan asuransi kesehatan untuk keluarga maksimal 4 orang.
11. Takaful kecelakaan diri individu
Proteksi atau perlindungan terhadap musibah meninggal dunia karena kecelakaan sampai usia 80 tahun. Serta terdapat santunan cacat tetap total dan sebagian. Dana kontribusi mulai dari 250 ribu setiap tahunnya.
- Takaful Korporat
Takaful korporat adalah produk asuransi syariah Takaful Keluarga yang secara khusus tertuju pada peserta kumpulan seperti organisasi, perusahaan, komunitas, pemerintah, maupun non pemerintah.
- Takaful Al- Khairat Kumpulan
Meruapakan perlindungan atau proteksi terhadap risiko meninggal dunia karena kecelakaan maupun non kecelakaan. Dana kotribusi tergolong terjangkau yaitu 1 juta rupiah per kumpulan atau per grup. Dengan ketentuan minimal peserta berjumlah 25 orang atau berjumlah 90% dari jumlah karyawan.
- Fulmedicare gold
Perlindungan terhadap biaya kesehatan meliputi biaya rawat inap, rawat jalan, persalinan, kacamata, dan rawat gigi. Ketentuannya jumlah minimal peserta 10 orang per grup.
- Takaful Ziarah
Merupakan perlindungan atas risiko meinggal dunia atau cacat tetap non kecelakaan. Memiliki 2 jenis pilihan manfaat yaitu Plan Silver dengan manfaat 30 juta dan Plan Gold dengan manfaat 50 juta.
- Takaful Bancassurance
Takaful bancassurance adalah produk asuransi syariah Takaful Keluarga yang bertujuan untuk memberikan perlindungan atau proteksi terhadap risiko bisnis antara perbankan dengan nasabahnya.
- Takaful Pembiayaan
Yaitu Proteksi atau perlindungan atas risiko hidup nasabah bank dan pembiayaannya sampai usia 80 tahun. Dengan keunggulan, layanan peserta 24 jam.
Itulah ulasan mengenai produk asuransi syariah Takaful keluarga. Semoga artikel ini bisa membawa kebermanfaatan.